Kabarberitaku.com, (Tegal)- Istri ketua DPRD Samarinda Kalimantan Timur nampak begitu menggebu-gebu saat berbincang dengan Maadah aktivis perempuan LAP3 Teratai Tegal tentang perempuan. Sorotan mata serius ibu dari 4 anak terlihat saat mengupas cerita sosok para perempuan.
Bagi Tanty banyak hal menarik baginya membahas perempuan dengan berbagai sisi permasalahannya. Perempuan bernama lengkap Tanty Prasetyoningrum ini mengatakan dalam kondisi apapun perempuan jaman sekarang adalah mereka perempuan mandiri.
“Perempuan saat ini di tuntut pintar politik” ujarnya. Saat di singgung oleh KabarBeritaku.com terkait keikut sertaannya dalam pesta demokrasi Kota Tegal sebagai bakal calon walikota Tegal mendampingi Habib Ali, ketua jemaah Al Khoirot Kalimantan Timur yang menjabat sebagai ketua DPD partai Nasdem Kota Tegal ini menjelaskan dirinya akan menjadi contoh perempuan di Kota Tegal dalam peranan politik.
“Jangan samakan saya dengan perempuan pemimpin Kota Tegal di masa lalu, saya putri asli Kota ini dan akan berjuang untuk daerah asal saya lebih baik lagi dan saya akan membuktikannya”, tegasnya. Bersama Habib Ali ia meyakini akan sejalan menggerakan perempuan Kota Tegal dalam peranan politik yang sebenarnya.
“Kami punya kualitas dan kami percaya masyarakat menerima setiap program yang kami berikan, Habib Ali itu luar biasa memahami apa usulan saya untuk memajukan kota ini”, imbuhnya. Kebijakan politik dapat berpihak ke perempuan dengan peranan politik di kursi legeslatif. Bagi Tanty duduk di kursi G2 kelak tidak akan menghentikan semangatnya untuk membela kaum perempuan dan pastinya kebijakan tersebut dapat di komunikasikan dengan baik bersama G1 Kota Tegal nantinya. (DL/KBK).