Ribuan Rumah di Empat Kelurahan Di Kota Tegal Terendam Banjir Rob

  • Whatsapp

KabarBeritaku.com, ( TEGAL )– Tingginya gelombang air laut menyebabkan ribuan rumah warga di Kota Tegal, Jawa Tengah, terendam banjir rob. Minggu (22/5/2022). Empat kelurahan terdampak banjir rob yakni , Kelurahan Muarareja, Tegalsari, Kecamatan Tegal Barat, Kelurahan Panggung, dan Mintaragen di Kecamatan Tegal Timur.

Data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tegal, rob tersebut masih kategori sedang atau aman. Kepala Pelaksana BPBP Kota Tegal Andri Yudi Setyawan mengatakan, ada 15 titik lingkungan masyarakat pesisir yang terdampak genangan rob dengan ketinggian genangan air di wilayah permukiman, tercatat 15-30 centimeter. Genangan rob paling tinggi terjadi di Kelurahan Muarareja, mencapai 30 centimeter. Sementara, paling rendah, di Jalan Sumbawa, Kelurahan Mintaragen, sekira 7 centimeter.

Read More

Pantuan kabarberitaku.com, tidak hanya rumah warga, Lembaga Pemasyarakatan II B Tegal juga mengalami hal serupa. Air rob juga menggenangi areal objek wisata (OW) pantai. Seperti di Pantai Batamsari, dan Pulo Kodok. ” Air rob mengenangi kawasan pantai kodok, batamsari. Untuk di kawasan OW Pantai Alam Indah (PAI) masih cukup aman karena terhalang jogging track,” kata Kepala Bidang Pariwisata Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Tegal Maman Suherman

Ketua Rt 14 RW 11 kelurahan Mintaragen Kecamatan Tegal Timur, Widodo Setiawan , mengaku banjir rob kali ini cukup parah. Bahkan belum pernah terjadi sebelumnya.” Saya selama 40 tahun disini baru mengalami banjir rob seperti ini sebelum tidak pernah,”kata Widodo berharap pemerintah kota Tegal membuat program prioritas untuk melakukan pembangunan yang bisa mengatasi rob.

Sementara Kepala BMKG Tegal, Kaharudin menyebut, ketinggian air pasang hampir sama di pesisir pantai utara. Hanya dampak banjir rob tergantung dari ketinggian bibir pantai masing-masing wilayah. Peringatan banjir rob sebelumnya sudah disampaikan BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Mas, Semarang. Rob terjadi pada 23-24 Mei 2022. ( Zaenal Arifin/KBk)

Related posts