KabarBeritaku.com, ( SLAWI )- Pada tanggal 28 Oktober masyarakat tentunya selalu memperingati Sumpah Pemuda. Sumpah Pemuda yang dicetuskan pada 28 Oktober 1928. Saat Kongres Pemuda II.Ketua DPRD Kabupaten Tegal M. Faiq, mengatakan, makna Sumpah Pemuda memiliki arti mendalam bagi sejarah bangsa. Isi Sumpah Pemuda ialah ikrar bertanah air satu, berbangsa satu, berbahasa satu: Indonesia.
” Ikrar Sumpah pemuda bukan hanya sebuah ikrar biasa. Ia adalah wujud dari persatuan para pemuda Indonesia dengan tujuan kemerdekaan Indonesia. Dengan ikrar ini,semua pemuda-pemudi di Indonesia dari beragam suku, bersatu untuk mencapai kemerdekaan Indonesia,”ujarnya.
Faiq mengajak para pemuda kabupaten Tegal untuk terus menanamkan nilai-nilai nasionalisme dalam kehidupan sehari-hari. Pemuda harus terus berjuang untuk mewujudkan Kabupaten Tegal yang lebih baik. Selain itu, Faiq berharap momentum Sumpah Pemuda ini menjadi momentum masyarakat kabupaten Tegal, khususnya para pemuda untuk bersama-sama bergerak untuk memulihkan ekonomi Kabupaten Tegal yang hampir lumpuh akibat pandemi Covid-19 .”Saya berharap momentum ini mampu menjadi perekat persatuan kita rakyat untuk bersama-sama bangkit , serta mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang kokoh di Kabupaten Tegal melalui kewirausahaan pemuda,” pungkasnya.(Adv/KBk)