Umi Azizah dikawal Ribuan pendukungnya Daftar Cabup Tegal

  • Whatsapp

KabarBeritaku.com, ( SLAWI )-  Umi Azisah dikawal ribuan pendukungnya saat daftar Calon Bupati ke DPC PKB kabupaten Tegal ,kamis (16/5/24). para pendukung Umi Azisah berjalan kaki dari depan gedung PCNU Kabupaten Tegal sampai ke kantor DPC PKB kabupaten Tegal.

Ribuan muslimat NU kabupaten Tegal itu, berkumpul di depan gedung PCNU kabupaten Tegal pukul 13.00 WIB. HJ Umi Azisah sebelum berangkat melakukan upacara pemberangkatan yang dihadiri anggota Muslimat NU, para Kiai, dan pendukungnya.

Read More

Setelah berpamitan, HJ Umi Azisah berjalan kaki dan dikawal ribuan pendukungnya dan jajaran keamanan Polres Tegal. Ribuan pendukung mantan Bupati Tegal periode 2019 – 2024 ini, membuat lalu lintas menjadi macet.

Setelah tiba dikantor DPC PKB kabupaten Tegal, HJ Umi Azisah disambut ketua DPC PKB kabupaten Tegal firdaus Assyairozi dan Desk Pilkada DPC PKB kabupaten Tegal. Mantan Bupati Tegal itu didampingi adiknya saat menyerahkan berkas pendaftaran. setelah disambut ketua DPC PKB kabupaten Tegal dan ketua Desk pilkada DPC PKB kabupaten Tegal A jafar, HJ Umi Azisah diminta memamparkan visi dan misinya.

Usai mendaftar HJ Umi Azisah mengatakan, bahwa pendaftaran dirinya di PKB telah diterima dan dinyatakan lengkap.

HJ Umi Azisah masih memprioritaskan progam sebelumnya, yaitu meningkatkan daya saing daerah melalui penyedia layanan infrastruktur mantap, dukungan birokrasi yang bersih dan melayani serta penataan perkotaan, memajukan perekonomian rakyat dan meperluas lapangan kerja sektor industri , pertanian, pariwisata, ekonomi kreatif dan UMKM, kesehatn, layanan bidang pendidikan , olah raga , ketenagakerjaan, ketahanan pangan dan menanggulangi kemiskinan, pungkasnya.(Wanudi/KBk)

Related posts